iPhone 4S 16GB dan 32GB

Harga iPhone 4S 16GB dan 32GB terbaru, produk dari Apple yang memiliki desain ramping dengan spesifikasi yang mumpuni. Pada fitur kamera iPhone 4S telah dilengkapi kamera dua arah dengan resolusi 8MP hingga memudahkan user pada saat akan melakukan aktifitas Video Call. Dijalankan dengan sistim operasi iOS 5 yang telah bis diup-grade ke versi iOS 7.



Keunggulan Retina Display

iPhone 4S telah menggunakan LED backlit IPS berukuran 960 x 640 dengan resolusi tinggi serta kerapatan piksel hingga 326pi dengan kontras rasio sebesar 800:1 yang disebut dengan Retina Display. Sehingga pada mampu menampilkan gambar yang tajam serta warna dengan kualitas tinggi juga membuat tampilan teks dan grafik yang menakjubkan pada layar diagonal layar yang berukuran 3.5 inci, sedikit lebih kecil dari iPhone 5 dengan layar 4 inci.

FaceTime pada iPhone 4s

Aplikasi FaceTime merupakan fitur yang membuat user bisa mendengar sekaligus melihat lawan bicara yang terhubung melalui koneksi Wi-Fi semudah seperti pada saat melakukan panggilan telepon. Aplikasi ini telah tertanam pada iPhone 4S sehingga user tidak perlu untuk mengunduhnya. Berbagai macam kecanggihan yang tersaji pada produk dari Apple ini sering kali membuat kita semua berdecak kagum.

AirPlay pada iPhone 4S

Dan satu lagi keunggulan yang ditawarkan pada spesifikasi iPhone 4S adalah AirPlay merupakan sebuah layanan yang dikembangkan oleh Apple untuk mengijinkan dua perangkat melakukan streaming. Cara ini dapat membuat Anda mendengarkan audio dari perangkat iOS Anda ke speaker melalui Apple TV atau dapat juga menyaksikan video atau game secara bersamaan antara perangkat iOS dengan HDTV Anda.

Spesifikasi iPhone 4S

TypeSmartphone
ProsessorApple A5 Dual-core 1 GHz – PowerVR SGX543MP2
Display Size3.5 inch, 640 x 960 pixels, MultiTouch, Corning Gorilla Glass
SoundLoud Speaker
Data NetworkMicroSIM (3G-GSM), Wi-Fi, Bluetooth
Memory RAM512MB
Storage16GB
Camera8MP
Operating SystemiOS 5 Upgradable to iOS 7
Port3mm Jack Headphone / Mic, MicroUSB v2
Dimensions115.2 x 58.6 x 9.3 mm
Weight140 g
BatteryLi-Po 1432 mAh battery

Smartphone terbaru Apple 2015

Dan untuk tahun 2015, seri terbaru dari Apple yaitu iPhone 6 dan iPhone 6 Plus saat ini telah bisa Anda dapatkan (beli) karena secara resmi telah dirilis untuk pasar di Indonesia. Untuk mendapatkan informasi harga iPhone terbaru, silahkan Anda baca pada halaman daftar harga iPhone terbaru semua produk smartphone Apple yang telah kami sajikan secara lengkap.

Harga iPhone 4S second

Meskipun bukan barang baru, harga iPhone 4S second atau bekas saat ini masih berada dikisaran 2 jutaan. Memang tidak bisa dipungkiri, smartphone Apple dari awal mereka merilis iPhone 3G hingga saat ini terus diburu dan dicari oleh pengguna gadget. Walaupun jajaran hp android dari berbagai vendor telah membanjiri pasar.

Cek Harga

Harga BaruRp. 2.629.000 (16GB) / Rp 2.997.000 (32GB)



Previous
Next Post »